TOKYO – Kawasaki Racing Team Director, Ichiro Yoda, memberikan jawaban soal rumor timnya bakal kembali berpartisipasi di kejuaraan dunia MotoGP dalam waktu dekat. Yoda menegaskan bahwa Tim Kawasaki sama sekali tak memiliki rencana kembali tampil di MotoGP, lantaran besarnya dana yang harus mereka keluarkan.
Sebagaimana diketahui, Kawasaki memang sempat menjadi salah satu tim yang berpartisipasi di MotoGP. Terhitung, Kawasaki sempat menghabiskan tujuh musim tampil sebagai tim di MotoGP sejak 2002 hingga 2008.
Baca Juga: Ini Alasan MotoGP 2020 Bakal Jauh Lebih Sengit ketimbang Musim Sebelumnya
Akan tetapi minim hasil positif yang didapat, membuat Kawasaki pun akhirnya absen tampil di MotoGP hingga saat ini. Namun dengan fakta bahwa mereka mampu meraih kesuksesan di ajang Superbike, wacana Kawasaki bakal kembali di MotoGP mulai mencuat.
Yoda yang juga menjabat sebagai insinyur senior Kawasaki pun memberikan jawaban soal rumor timnya kembali mentas di MotoGP. Yoda menjelaskan bahwa besarnya biaya yang harus dikeluarkan jadi alasan Kawasaki takkan kembali tampil di MotoGP di masa mendatang.
"kembali" - Google Berita
February 03, 2020 at 07:34AM
https://ift.tt/2OlTyn3
Biaya Terlalu Besar, Kawasaki Ogah Kembali Tampil di MotoGP - Okezone
"kembali" - Google Berita
https://ift.tt/2llnJPO
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Biaya Terlalu Besar, Kawasaki Ogah Kembali Tampil di MotoGP - Okezone"
Post a Comment