JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Luar Negeri mengungkapkan, sebanyak 62.600 warga negara Indonesia ( WNI) di Malaysia pulang ke Tanah Air, sejak Negeri Jiran menerapkan Movement Control Order (MCO) atau lockdown.
“Apa yang sudah kita catat atau rekapitulasi sampai sekarang memang ada 62.600 WNI kita yang kembali dari Malaysia,” kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Teuku Faizasyah melalui telekonferensi, Rabu (22/4/2020).
Baca juga: Pemerintah Bagikan 121.223 Paket Sembako untuk WNI di Malaysia
Faizasyah mengungkapkan, para WNI tersebut kembali secara mandiri dan bukan dipulangkan oleh pemerintah.
Menurutnya, WNI tersebut kembali melalui jalur udara, laut, dan darat. Namun, ia tidak merinci jumlahnya.
Lebih lanjut, ia menuturkan, pihaknya sudah mengambil langkah pencegahan terhadap penggunaan jalur ilegal bagi WNI untuk kembali ke Indonesia.
“Intinya adalah pencegahan sudah dilakukan, apabila masih terjadi di lapangan, tentunya pemda juga memiliki kewenangan untuk mengambil tindakan terhadap mereka yang masuk ke Indonesia secara ilegal,” ujarnya.
Baca juga: WNI di Luar Negeri Juga Diimbau Tidak Mudik ke Tanah Air
Menurut Kemenlu, para WNI yang berada di Malaysia cenderung kembali ke Indonesia jelang hari raya Idul Fitri.
Maka dari itu, WNI di Malaysia diberikan bantuan berupa sembako dari perwakilan pemerintah RI serta sumbangan masyarakat atau ormas.
Selain diharapkan dapat membantu untuk memenuhi kebutuhan di tengah lockdown, para WNI juga diharapkan tetap tinggal di sana.
Baca juga: Bertambah 64 di Malaysia, WNI Positif Covid-19 di Luar Negeri Jadi 470 Orang
“Maka hingga kemarin total bantuan yang sudah diberikan kepada masyarakat kita terutama yang terdampak oleh MCO sebanyak 171.864 paket bantuan,” ujarnya.
“Paket bantuan ini diharapkan juga memberikan kebutuhan memdasar sampai memasuki bulan Ramadhan untuk kurang lebih dua minggu ke depan,” sambung dia.
"kembali" - Google Berita
April 22, 2020 at 10:35PM
https://ift.tt/2RYmyTv
Kemenlu Sebut 62.600 WNI Sudah Kembali dari Malaysia - Kompas.com - KOMPAS.com
"kembali" - Google Berita
https://ift.tt/2llnJPO
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kemenlu Sebut 62.600 WNI Sudah Kembali dari Malaysia - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment