Jakarta, CNN Indonesia -- Winger asal Brasil
Philippe Coutinho diklaim membuka peluang kembali ke
Liga Inggris jika
Bayern Munchen tidak mengaktifkan opsi pembelian permanen saat masa peminjamannya habis.
Coutinho bermain di Munchen pada musim ini sebagai pemain pinjaman dari Barcelona. Namun FC Hollywood memiliki kesempatan membeli Coutinho secara permanen pada akhir musim.
Pemain berusia 27 tahun tersebut tampaknya tidak ingin kembali lagi ke Camp Nou pada musim depan. Karena itu, pilihan mantan pemain Inter Milan tersebut adalah bertahan di Munchen atau kembali ke Liga Inggris.
Akan tetapi, biaya yang dibutuhkan Munchen untuk membeli Coutinho juga tidak sedikit. Blaugrana mematok banderol 120 juta Euro kepada Munchen untuk bisa memboyong Coutinho ke Allianz Arena.
Menurut Mundo Deportivo seperti dikutip dari Mirror, jika Munchen tidak mengambil opsi permanen itu, Coutinho akan memilih kembali ke Liga Inggris setelah Man United tertarik kepada eks penyerang Liverpool tersebut pada musim lalu.
 MU dan Tottenham tertarik kepada Philippe Coutinho. (AP Photo/Rui Vieira)
|
Selain MU, duo tim asal London, Tottenham Hotspur dan Chelsea juga memiliki minat yang sama untuk merekrut Coutinho. The Blues bahkan dikabarkan sudah menyiapkan dana sebesar 100 juta Euro untuk mendapatkan tanda tangan Coutinho.
[Gambas:Video CNN]
Liga Inggris termasuk kompetisi yang cocok dengan gaya bermain Coutinho yang cepat, memiliki dribel bagus, dan akurasi tembakan mumpuni. Sejak pindah dari Inter ke Liverpool pada 2013, Coutinho jadi andalan The Reds dengan mengemas 54 gol dari 201 pertandingan.
Meski demikian, dalam wawancaranya baru-baru ini, Coutinho lebih memprioritaskan bertahan di Munchen setelah peminjamannya habis. "Saya sangat nyaman. Saya berencana bertahan di sini selama setahun dan fokus dengan waktu saya di sini. Jika semuanya cocok, saya akan senang bertahan," ucap Coutinho.
(har)
Let's block ads! (Why?)
"kembali" - Google Berita
December 26, 2019 at 01:36AM
https://ift.tt/34YHkpM
Coutinho Buka Peluang Kembali ke Liga Inggris - CNN Indonesia
"kembali" - Google Berita
https://ift.tt/2llnJPO
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Kemenkumham Jateng Klaim Hanya 11 Napi Asimilasi yang Kembali Ditangkap - Kompas.com - KOMPAS.com
KENDAL, KOMPAS.com- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah mengklaim hanya ada … Read More...
China Mulai Normal, Sekolah di Shanghai-Beijing Kembali Buka - CNN IndonesiaJakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah sekolah di Shanghai dan Beijing, China, mulai kembali dibuka pada… Read More...
Usai Libur Dua Pekan, Daihatsu Mulai Kembali Beraktivitas - Kompas.com - Otomotif Kompas.comJAKARTA, KOMPAS.com - Meski Pembatasan Sosial Berskala Besar ( PSBB) masih diterapkan dan makin melu… Read More...
Pabrik Daihatsu Kembali Produksi - Republika Online
Produksi akan dilakukan terbatas demi memenuhi pasar ekspor saja.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— -- coro… Read More...
Kasus Corona Meningkat, Pemda di Malang Raya Kembali Bahas Penerapan PSBB - Kompas.com - KOMPAS.com
MALANG, KOMPAS.com - Pemerintah kota dan kabupaten di wilayah Malang Raya kembali membahas penerapa… Read More...
0 Response to "Coutinho Buka Peluang Kembali ke Liga Inggris - CNN Indonesia"
Post a Comment