"Saya kembali ke klub yang sangat saya hormati dan ke kota Milan yang saya cintai," kata pemain berusia 38 tahun itu dilansir dari AFP, Sabtu (28/12).
"Saya akan bertarung bersama rekan tim saya untuk mengubah arah musim ini. Saya akan melakukan segalanya untuk mewujudkannya," ujar Ibrahimovic.
AC Milan harus berjuang keras setelah kalah 0-5 melawan Atalanta pada akhir pekan lalu. Hal itu menjadi kekalahan terburuk mereka dalam 21 tahun.
"Klub dan striker telah menyetujui kesepakatan sampai akhir musim saat ini dengan opsi memperpanjang kontrak untuk yang berikutnya," kata Milan dalam sebuah pernyataan.
Ibrahimovic akan tiba di Milan pada 2 Januari mendatang untuk mengecek pengobatan dan bergabung dengan rekan satu timnya pada sesi latihan pertama.
Infografis Jaminan Gol Ibrahimovic di Usia Veteran. (CNN Indonesia/Laudy Gracivia)
|
Dia juga memenangkan tiga gelar liga bersama Inter Milan, dan dua dengan Juventus, yang keduanya dicabut setelah skandal pengaturan pertandingan 'Calciopoli'.
Laga pertama AC Milan setelah istirahat musim dingin akan digelar di kandang melawan Sampdoria pada 6 Januari.
Sebelum meneken kontrak di AC Milan, Ibrahimovic sempat mengatakan banyak faktor yang harus dipertimbangkan pesepakbola untuk menentukan klub, bukan sekadar nama besar dan gaji menggiurkan.
"Sebagai pesepakbola, ini bukan sekadar memilih tim. Ada sejumlah faktor lain yang harus Anda pertimbangkan, termasuk keluarga Anda. Sampai jumpa lagi di Italia," kata Ibrahimovic beberapa waktu lalu.
[Gambas:Video CNN] (AFP/pmg)
"kembali" - Google Berita
December 28, 2019 at 03:15AM
https://ift.tt/2Mx9G4k
Ibrahimovic Kembali ke AC Milan dengan Kontrak 6 Bulan - CNN Indonesia
"kembali" - Google Berita
https://ift.tt/2llnJPO
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ibrahimovic Kembali ke AC Milan dengan Kontrak 6 Bulan - CNN Indonesia"
Post a Comment