Star Wars Jedi: Fallen Order bakal menjadi game yang menandai kembalinya EA ke Steam. Selain itu EA juga berencana untuk menghadirkan layanan berlangganan EA Access di Steam mulai 2020 mendatang.
Dengan RA Access, pengguna bisa menikmati koleksi game EA lewat Steam dengan membayar biaya tertentu setiap bulannya, demikian dikutip detikINET dari The Verge, Kamis (31/10/2019).
"Jadi dengan semakin banyaknya gamer yang bermain lebih banyak game di platform yang makin banyak, kami ingin berada di tempat para gamer berada," lanjutnya.
Setelah Star Wars Jedi: Fallen Order, EA juga bakal menghadirkan game lain dari katalognya. Seperti The Sims 4, Unravel 2, Apex Legends, FIFA 20, dan Battlefield V.
Namun jika anda sebelumnya adalah pengguna Origin, game yang sudah anda beli di platform itu nantinya tak bisa ditransfer ke Steam, sekalipun game tersebut sudah dirilis ulang di Steam. Namun setidaknya EA mengaku tengah mengusahakan untuk menyediakan fitur crossplay antara Origin dan Steam.
Sementara soal EA Access yang bakal hadir di Steam disebut bakal berbeda dengan Origin Access yang sebelumnya sudah ada. EA Access bakal mirip dengan layanan langganan EA yang ada di Konsol.
Blank menyebut katalog game yang bakal tersedia di EA Access itu akan mirip dengan yang tersedia di Xbox dan PlayStation. Sebagai informasi, EA Access di Xbox One saat ini mempunyai katalog berisi 80 game, sementara di PS4 tak sampai setengahnya, dengan biaya USD 4,99.
Angka itu jauh lebih rendah ketimbang yang ada di Origin Access, di mana jumlah game yang tersedia mencapai 235, dan bahkan mencapai 247 di Origin Access Premiere.
Simak Video "Tiru PUBG, CS:GO Kini Punya Mode Battle Royale!"
[Gambas:Video 20detik]
(asj/fay)
"kembali" - Google Berita
October 31, 2019 at 11:45AM
https://ift.tt/2pwabD8
Electronic Arts Kembali Rilis Game di Steam - detikInet
"kembali" - Google Berita
https://ift.tt/2llnJPO
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Electronic Arts Kembali Rilis Game di Steam - detikInet"
Post a Comment