Search

Sebulan Naik 29%, BRPT Kembali Masuk Jajaran Saham Elit - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Barito Pacific Tbk (BRPT) kembali masuk dalam jajaran saham berkapitalisasi pasar (market capitalization/market cap) paling besar di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Sepanjang pekan lalu, saham Barito Pacific melesat 85 poin atau naik 7,08% pada hari Jumat (22/11/2019) ditutup pada level Rp 1.200/saham. Dalam satu bulan, saham tersebut bahkan  sudah naik 29,8%.


Kenaikan harganya tersebut membuat market cap BRPT akhir pekan lalu menjadi Rp 106,81 triliun, bertambah 11,12 triliun dibandingkan market cap hari hari Jumat (15/11/2019).

Besarnya market cap Barito Pacific membuat sahamnya menempati urutan posisi ke-12 deretan emiten dengan market cap terbesar di Bursa Efek Indonesia. Saat ini hanya ada 13 emiten yang memiliki market cap saham di atas Rp 100 triliun atau bisa dikatakan sebagai saham elit.


Untuk posisi pertama dalam deretan market cap tersebut, masih ditempati PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dengan kapitalisasi pasar Rp 777,25 triliun setara dengan 11,05% dari bobot IHSG, disusul PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) dengan kapitalisasi Rp 519,29 triliun atau 7,38%.

Berikut data selengkapnya terkait deretan saham-saham elit bursa:

No Kode Saham Market Cap (Triliun Rp) Harga Saham Bobot IHSG (%) Kinerja Sepekan (%)
1 BBCA 773.25 31.525 11,05 0,48
2 BBRI 519.29 4.210 7,38 2,93
3 TLKM 401.20 4.050 5,76 -0,74
5 BMRI 330.17 7.075 4,69 1,80
4 UNVR 321.60 42.150 4,62 -0,18
6 ASII 268.20 6.625 3,85 1,53
7 HMSP 234.96 2.020 3,37 -2,88
8 TPIA 160.06 8.975 2,3 -7,71
9 BBNI 142.66 7.650 2,02 2,68
10 ICBP 133.24 11.425 1,91 0,22
11 CPIN 110.69 6.750 1,59 -4,26
12 BRPT 106.81 1.200 1,53 11,63
13 GGRM 102.46 53.250 1,47 -0,47

Sumber: Bursa Efek Indonesia (BEI), data per hari Jumat (22/11/2019).

Secara umum kinerja saham-saham berbobot raksasa tersebut bergerak secara variatif pada minggu lalu, 7 mengalami kenaikan harga, sedangkan sisanya sebanyak enam saham mengalami penurunan harga.


Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali melanjutkan tren pelemahan dengan koreksi 0,46% pada level 6.100, faktor global dari hubungan AS-China yang tak menentu membuat pelaku pasar khususnya investor asing menghindar dari pasar saham dalam negeri untuk sementara waktu.

Dalam sepekan terakhir, asing sudah melepas Rp 1,18 triliun di pasar reguler, sedangkan dalam sebulan melepas Rp 5,53 triliun. Asing juga mencatatkan net sell Rp 23,8 triliun sejak awal tahun di pasar yang sama yakni reguler.

TIM RISET CNBC INDONESIA

(yam/hps)

Let's block ads! (Why?)



"kembali" - Google Berita
November 26, 2019 at 02:20PM
https://ift.tt/33lwvx6

Sebulan Naik 29%, BRPT Kembali Masuk Jajaran Saham Elit - CNBC Indonesia
"kembali" - Google Berita
https://ift.tt/2llnJPO

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sebulan Naik 29%, BRPT Kembali Masuk Jajaran Saham Elit - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.