Search

Ibrahimovic Minta Gaji Selangit untuk Kembali Merumput di Italia - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com -  Zlatan Ibrahimovic meminta gaji selangit untuk kembali berkarier di Italia.

Zlatan Ibrahimovic belakangan ini menjadi pemain yang paling banyak menghiasi pemberitaan.

Hal tersebut tidak terlepas dari pernyataan sang pemain baru-baru ini di media sosialnya.

Dalam akun Twitter pribadinya, @Ibra_official, Ibrahimovic memberikan sinyal bahwa dirinya tidak akan menambah masa baktinya di LA Galaxy.

Baca juga: Ibrahimovic Ingin Pensiun di Italia

"Saya datang, saya melihat, saya menaklukkan," tulis Ibrahimovic.

"Terima kasih LA Galaxy karena membuat saya merasa hidup kembali. Untuk pendukung (LA) Galaxy, kalian menginginkan Zlatan, saya memberimu Zlatan. Sama-sama. Cerita kembali berlanjut... Sekarang kembalilah menonton baseball," tutupnya.

Kontrak Ibrahimovic sendiri bersama LA Galaxy akan habis pada akhir tahun ini dan akan berstatus bebas transfer pada Januari 2020.

Spekulasi mengenai di mana Ibrahimovic melanjutkan kariernya pun mulai merebak.

Namun, striker berkebangsaan Swedia itu diyakin akan kembali merumput di Italia.

Baca juga: Andai Bukan Eks Pemain Man United, Ibrahimovic Bisa Gabung Liverpool

Beberapa klub Serie A, kasta teratas Liga Italia, macam AC Milan, AS Roma, Bologna, dan Napoli sudah menyatakan ketertarikannya terhadap penyerang 38 tahun itu.

AC Milan menjadi klub yang paling memiliki kesempatan mendapatkan tanda tangan Ibrahimovic.

AC Milan bukanlah klub yang asing bagi Ibrahimovic. Ia pernah menjadi bagian dari kubu Merah Hitam medio 2010-2012.

Dalam kurun waktu tersebut, Ibrahimovic berhasil memmbukukan 56 gol di seluruh kompetisi dan merasakan gelar juara Liga Italia dan Piala Super Italia.

Baca juga: Demi Pulangkan Ibrahimovic, AC Milan Rela Jual 3 Pemain Ini

Namun, untuk kembali bermain di Italia, Ibrahimovic memiliki permintaan yang sepertinya sulit diwujudkan oleh AC Milan maupun klub peminat lainnya.

Dilansir dari Football Italia, Sabtu (16/11/2019), Ibrahimovic menuntut gaji sebesar 1 juta euro per bulan (sekitar Rp15 miliar).

Selain di Italia, Ibrahimovic juga dihubung-hubungkan dengan mantan klubnya di Inggris, Manchester United.

Namun, Man United sudah mengonfirmasi bahwa mereka tidak tertatik memboyong Ibrahimovic karena lebih memilih striker muda.

Let's block ads! (Why?)



"kembali" - Google Berita
November 17, 2019 at 06:40AM
https://ift.tt/2CMqhvH

Ibrahimovic Minta Gaji Selangit untuk Kembali Merumput di Italia - Kompas.com - KOMPAS.com
"kembali" - Google Berita
https://ift.tt/2llnJPO

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ibrahimovic Minta Gaji Selangit untuk Kembali Merumput di Italia - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.